SMAN 2 Sampit Raih 10 Medali Emas Pekan Olahraga Pelajar Tingkat Kabupaten Kotim
Berbagai prestasi terus diukir para peserta didik SMAN 2 Sampit. Kali ini, mereka menjadi juara umum di ajang Pekan Olahraga Pelajar Kabupaten (Popkab) Kotim dalam rangka HUT Kotim ke 65 dengan memboyong 10 medali emas, 6 perak, dan 6 perunggu.
Wakasek Bidang Kesiswaan SMAN 2 Sampit Teguh Karyadi mengatakan, tahun ini ada peningkatkan prestasi yang diraih, yakni sebagai juara umum dengan memperoleh 10 medali emas, 6 medali perak, dan 6 medali perunggu.
”Prestasi tahun ini hasilnya sangat bagus karena meraih juara umum, sedangkan dua tahun sebelumnya hanya juara runner-up. Popkab ini diselenggarakan dua tahun sekali,” ujar Teguh Karyadi, Rabu (2/5).
Dia merincikan, prestasi yang diraih mulai dari cabang olahraga atletik meraih 3 medali emas, pencak silat 3 medali emas, bulu tangkis putri meraih 1 medali emas, sepak takraw 2 medali emas, tenis meja putra 1 medali emas, dan basket putra 1 medali emas.
Sedangkan khusus medali perak, yakni atletik dan pencak silat. Untuk medali perunggu, semua cabang olahraga seperti pencak silat, atletik, basket putri hinggasepak takraw putra.
Guna mempertahankan juara umum, lanjut Teguh, pihaknya akan mempersiapkan siswa dan siswi berprestasi melalui seleksi pada saat penerimaan siswa baru. Kemudian, siswa dan siswi dibina dan dilatih sesuai bakat dan minat terutama di bidang non-akademik.
”Di SMAN 2 Sampit terdapat 24 ekstrakurikuler baik untuk akademik maupun non-akademik. Ke depannya juara umum Popkab Kotim ini akan dipertahankan apalagi SMAN 2 Sampit ditunjuk sebagai sekolah rujukan berprestasi,” ujarnya.
Juara pertama atlet tenis meja SMAN 2 Sampit Asrar Oktafiyanur menuturkan, banyak pengalaman yang didapat ketika mengikuti berbagai lomba di bidang non-akademik, baik tingkat kabupaten bahkan provinsi. Misalnya, juara pertama tenis meja Popkab Kotim 2018, juara ketiga tenis meja Bupati Cup 2018.
”Pengalaman saya di cabang olahraga tenis meja, waktu pertama bertanding langsung mewakili Kotim di ajang Gubernur Cup 2017. Meskipun belum juara, tapi itulah pengalaman hingga akhirnya meraih juara pertama di ajang Popkab Kotim,” ujar siswa kelas XI jurusan IPA ini.
Kepala SMAN 2 Sampit Kodarahim mengaku bangga atas prestasi yang sudah diraih para atlet hingga memosisikan SMAN 2 Sampit sebagai juara umum di ajang Popkab Kotim 2018.
Dia berpesan kepada para juara agar tidak berpuas diri karena mempertahankan juara jauh lebih berat ketimbang merebut juara. ”SMAN 2 Sampit ditunjuk sebagai sekolah rujukan berprestasi. Harapannya, tetap semangat dan jaga kekompakkan tim serta pertahankan prestasi yang sudah diraih,” harapnya. (fin/soc)
Komentar
Jadilah yang pertama berkomentar di sini